Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Koe no Katachi Review


Judul :
Koe no Katachi
Genre :
Drama, School, Shounen
Episode :
1 Episode
Studio :
Kyoto Animation
Tanggal Rilis :
17 September 2016 ( Summer 2016 )
Durasi :
2 jam 10 menit
Soundtrack :
Opening Song  - “My Generation” by The Who
Ending Song  - “Koi wo Shita no wa” by Aiko
  

A. Plot

Koe no Katachi menceritakan tentang seorang anak perempuan yang memiliki disabilitas berupa tidak dapat mendengar ( tuli ) dan kesulitan dalam berbicara ( bisu ) bernama Nishimiya Shouko. Nishimiya merupakan siswi transfer kelas 6 baru di sebuah sekolah dasar. Pada saat bersekolah di sana, Nishimiya selalu di-bully oleh seorang siswa laki-laki yang juga merupakan teman sekelasnya bernama Ishida Shouya. Ishida mem-bully Nishimiya setiap hari dan bahkan menyebabkan Nishimiya mengalami pendarahan di bagian gendang telinga. Karena ulahnya itu, akhirnya Nishimiya harus berpindah sekolah karena keputusan orang tua Nishimiya yang tidak tahan anaknya selalu di-bully.

Koe no Katachi memiliki konsep cerita dimana seseorang yang berusaha menebus kesalahan yang dibuatnya dulu dan mendapatkan ganjaran akibat dari perbuatannya itu. Anggap saja seperti hukum karma yang terjadi pada seseorang akibat perbuatannya. Hukuman ini tentunya diperuntukkan kepada Ishida Shouya. Karena ulahnya itu, dia ditinggalkan oleh teman-temannya seketika. Sehingga dia dikucilkan dan tidak dianggap.

Movie ini memiliki pesan moral yang sangat dalam. Dimana penonton akan disuguhkan dengan  berbagai macam konflik yang nyata, seperti dihadapi oleh manusia di dunia nyata. Emosi penonton akan campur-aduk ketika menonton movie ini. Rasa sedih, simpati, empati, kesal, prihatin, dan penyesalan akan dirasakan seolah-olah itu terjadi di dalam diri penonton sendiri, seperti yang dirasakan oleh para tokoh di dalam movie ini.

FANTASTIS adalah satu kata yang cocok untuk menggambarkan movie ini.

Nilai Plot : 9.5

B. Grafis dan Animasi






Pada bagian grafis dan animasi, movie ini sudah tidak perlu ditanya lagi kualitasnya. Dimana studio animasi yang menggarap movie ini adalah Kyoto Animation. Kyoto Animation sendiri merupakan studio animasi yang sangat terkenal dengan kualitas animasi yang sangat baik. Sehingga ketika menonton movie ini, penonton akan disuguhkan dengan kualitas penggambaran background dan tokoh yang sangat baik. Detail yang diperlihatkan juga sangat baik dan animasinya juga bagus sekali.

Nilai Grafis dan Animasi : 9.0

C. Casts

Nishimiya Shouko


Karakter utama perempuan yang memiliki disabilitas. Nishimiya tidak dapat mendengar (tuli) dan kesulitan dalam berbicara (bisu). Walaupun badannya yang kecil, Nishimiya merupakan tokoh dengan mental yang sangat kuat. Dia tidak merasa malu karena memiliki kekurangan dan berusaha untuk berteman dengan semua orang.


Ishida Shouya


Karakter utama laki-laki dalam movie ini yang awalnya memiliki sifat sangat buruk, namun berusaha memperbaiki semua kesalahan yang dibuatnya ketika memasuki SMA. Ishida bahkan pernah mencoba melakukan bunuh diri karena merasa sangat bersalah terhadap apa yang telah dilakukannya dulu.


Nishimiya Yuzuru


Adik kandung dari Nishimiya Shouko. Yuzuru tidak memiliki disabilitas seperti Shouko. Yuzuru sangat perhatian dan peduli kepada Shouko.


Ueno Naoka


Best girl pada movie ini ( ͡° ͜ʖ ͡°). Ueno sangat peduli kepada Ishida ( ͡° ͜ʖ ͡°). Tidak peduli terhadap apa yang telah Ishida lakukan dulu ( ͡° ͜ʖ ͡°). Pokoknya best girl-lah ( ͡° ͜ʖ ͡°)  ( bodoh amatlah sama haters ).


Nagatsuka Tomohiro


Nagatsuka adalah teman pertama Ishida ketika SMA. Nagatsuka sangat berterima kasih dan peduli kepada Ishida karena Ishida pernah menolongnya, padahal Nagatsuka maupun Ishida tidak saling mengenal sebelumnya.


Sahara Miyoko


Sahara merupakan satu-satunya orang yang ingin berteman dengan Nishimiya Shouko ketika masih kelas 6 SD. Sahara bahkan sampai mempelajari bahasa isyarat agar bisa berkomunikasi dengan Nishimiya.


Kawai Miki


Kawai merupakan salah satu siswi yang pernah bersekolah dengan Ishida ketika SD. Kawai memiliki sifat yang suka menyebarkan gosip secara tidak sadar. Kawai bahkan pernah menyebarkan kejadian memilukan yang dilakukan Ishida sewaktu SD.


Mashiba Satoshi


Salah satu siswa yang ingin berteman dengan Ishida sewaktu SMA. Mashiba memiliki hubungan yang sangat dekat dengan Kawai.


Ishida Miyako


Ishida Miyako adalah ibu kandung dari Ishida Shouya.


Nishimiya Saeko


Nishimiya Saeko adalah ibu kandung dari Nishimiya Shouko dan Nishimiya Yuzuru.

D. Kesimpulan

Koe no Katachi adalah salah satu movie yang WAJIB DITONTON. Sangat direkomendasikan bagi semua kalangan. Movie yang sangat kental dengan pesan moral dan dapat menjadi pelajaran bagi penonton sendiri. Jadi, sudah tidak perlu diragukan lagi kualitas dari movie ini.

Nilai Final : 9.25

Post a Comment for "Koe no Katachi Review"