Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Lord El-Melloi II Sei no Jikenbo: Rail Zeppelin Grace Note Review


Judul :
Lord El-Melloi II Sei no Jikenbo: Rail Zeppelin Grace Note Review
Genre :
Fantasy, Mystery, Supernatural
Episode :
13 Episodes
Studio :
TROYCA
Tanggal Rilis :
07 Juli 2019 ( Summer 2019 )
Durasi :
23 Menit per episode
Soundtrack :
Opening Song 1 - “starting the case: Rail Zeppelin” by Yuki Kajiura
Ending Song 1 - “Hibari” by ASCA

A. Plot

Lord El-Melloi merupakan anime side story dari seri anime terkenal yang berjudul fate/zero. Dikarenakan hanya sebatas cerita pendamping, pada anime ini tidak akan berlatar pada perang untuk merebut cawan suci. Pada anime Lord-El Melloi II Sei akan berlatar belakang pada sekolah sihir, sekolah sihir yang sama dengan yang diikuti oleh Emiya Shirou dari fate stay night.



Pada anime ini bercerita tentang, Velvet Waver (pemiliki rider pada fate/zero) yang sudah menginjak usia dewasa. Cerita anime ini bermula dari dimana Waver Velvet, memutukan untuk membeli kelas miliki El-Melloi, guru Velvet (pemilik lancer pada fate/zero) karena merasa bertanggung jawab, sebab telah mengambil relik untuk memanggil rider, dan mungkin guru ia akan mampu bertahan hidup, apabila gurunya menjadi master dari rider. Alasan lainnya juga ialah, sebab Velvet mengakui, bahwa ia sukses berkembang berkat pengajaran gurunya juga. Velvet sukses mengembangkan kelasnya, hingga suatu saat datanglah adik dari El-Melloi yang bernama Reines, ia menyuruh Velvet untuk sementara mengemban nama El-Melloi sekaligus menjadi seorang “Lord” sampai usia Reines cukup untuk mengemban jabatan “Lord”.

Untuk anime Lord El-Melloi sendiri bertema magic dan mistery, dan berfokus dimana Velvet sudah mengemban gelar “Lord” serta nama El-Melloi, namun ia menambahkan “II Sei”, sebab hanya mengemban El-Melloi, bagi Velvet terasa sangat berat. Sebagai seorang “Lord”, Velvet sering mendapatkan pekerjaan untuk memecahkan kasus-kasus milik penyihir lainnya. Dan Velvet, sebagai pengguna sihir modern, umumnya dapat memecahkan kasus yang ada dengan sukses. Kasus pada anime ini sendiri umumnya ialah kasus pembunuhan, namun tidak sampai pada tahapan menyeramkan.


Penulis tidak mengetahui mengapa anime sering dipandang sebelah mata. Apakah akibat judulnya yang cukup unik, tokoh Velvet yang tidak populer, ataukah disebabkah oleh banyak yang tidak menyadari anime ini masih bagian dari dunia anime fate series. Apapun alasannya setidaknya anime satu ini dapat direkomendasi oleh penulis tanpa perlu berpikiran panjang. Baik apakah sebelumnya kalian sudah mengikuti anime fate series maupun tidak, penulis tetap yakin anime ini dapat kalian ikuti. Dari segi cerita dan bagaimana Velvet menyelesaikan setiap kasus dengan kecerdikannya, terasa begitu menarik untuk disaksikan.

Nilai Plot : 8.5

B. Grafis

Meskipun bukan dikerjakan oleh studio ufotable, namun grafis anime satu ini tidak dapat dianggap remeh. Dari suasana pada anime ini, terasa sangat mirip dengan fate series lainnya, jujur saja untuk mencari perbedaan dari anime satu ini dibandingkan dengan karya ufotable sangatlah sulit. Baik dari latar cerita, hingga karakter dalam anime Lord El-Melloi sangat memuaskan penulis.











Nilai Grafis : 9.0

C. Casts

Velvet Waver


Velvet awalnya merupakan tokoh sampingan pada fate/zero. Berkat pertemuannya dengan rider, ia menjadi lebih dewasa. Dari segi kemampuan sihir Velvet, meskipun tidak meningkat sampai ke tingkat yang luar biasa, namun berkat kombinasi dengan pengetahuannya, Velvet dewasa memiliki kemampuan tempur yang luar biasa.


Gray


Gray dapat dikatakan merupakan asisten dari Velvet. Dari segi daya tempur, Gray lebih kuat dibandingkan Velvet.


El-Melloi Archisorte Reine


Merupakan adik kandung dari guru Velvet, meski demikian ia tidak memiliki dendam sama sekali dengan Velvet. Bahkan dalam anime ini, ia terlihat akrab dengan Velvet.


Adashino Hishiri


Adashino berasal bagian dari department sihir.


Edelfelt Luviagelita


Ia merupakan salah satu murid dari Velvet.


Lehmann Yvette L


Yvette merupakan salah murid Velvet juga. Keluarga spesialis pada mata sihir.


Melvin Weins


Melvin tentu bagi sebagian orang yang mengikut fate/zero sudah mengenalnya sekilas. Ia merupakan teman dari Velvet dan tempat Velvet meminjam uang juga.

D. Kesimpulan

Sebagai bagian dari dunia fate series, meskipun bukan menceritakan tentang perang untuk memperebutkan cawan suci, anime Lord El-Melloi merupakan anime yang patut diperhitungkan. Baik dari segi kualitas cerita hingga grafis anime ini mempunyai kualitas yang dapat dikatakan bagus. Meskipun ini anime misteri, umumnya kasus yang ada tergolong ringan, setidaknya tidak akan membuat penontonnya pusing. Bagi penonton yang ingin menonton untuk mengasah otak, mungkin kurang cocok. Namun apabila kita memandang anime ini dari sudut untuk mencari hiburan, suasana baru dari serial anime fate series, kehidupan karakter yang berhasil berhasil bertahan dari perang untuk memperebutkan cawan suci, anime layak untuk diikuti.

Nilai Akhir : 8.75

Post a Comment for "Lord El-Melloi II Sei no Jikenbo: Rail Zeppelin Grace Note Review"